BERITAACEH (AcehUtara) – Sebanyak 100 Kepala Keluarga (KK) kurang mampu di Gampong Lhok Bintang Hu, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap kedua dan ketiga.
Penyerahan BLT DD tersebut berlangsung di Halaman Meunasah (Surau) desa setempat, Sabtu, 4 Juli 2020.
Penyerahan BLT DD untuk 100 KK itu di serahkan oleh Keuchik Walidin yang di saksikan oleh Tuha Peut, perangkat desa dan perwakilan muspika Kecamatan Tanah Jambo Aye.
Masing-masing kepala keluarga kurang mampu tersebut mendapatkan uang tunai Rp 1.200.000 per KK di karenakan jatah dari bulan Mei dan juni.
Keuchik Lhok Bintang Hu, Walidin mengatakan, BLT DD yang disalurkan tersebut merupakan tahap kedua dan tiga yang bersumber dari dana desa.
“Sesuai dengan aturan yang ada, akibat pendemi Covid-19 ini, masyarakat miskin mendapatkan BLT DD selama tiga bulan sebesar Rp 1.800.000 per KK,” terang Walidin.
Keuchik Walidin mengharapkan kepada warganya yang mendapat BLT DD tahap kedua dan ketiga tersebut, agar dapat mempergunakannya dengan baik dalam memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
“Semoga BLT DD ini sedikit meringankan warga kami yang kurang mampu,” harap Walidin